Home » » Penyebab dan Cara Mengatasi Pengunjung Blog Yang Turun Drastis

Penyebab dan Cara Mengatasi Pengunjung Blog Yang Turun Drastis

Penyebab dan Cara Mengatasi Pengunjung Blog Yang Turun Drastis Akhir-akhir ini saya lihat banyak sekali teman-teman blogger yang mengalami bencana pengunjung blog turun drastis, dan yang paling parah ada teman blogger saya yang sampai dihapus blognya tanpa ampun oleh google dari peradapan.

Menurut salah satu sumber yang saya baca (searchenginewatch.com/article/2237534/Google-Unnatural-Links-Manual-Penalty-A-Recovery-Guide) penyebab utama pengunjung blog bisa terjun bebas adalah karena google telah menandai backlink yang masuk ke blog kita sebagai unnatural backlink. Jadi mau tidka mau suka tidak suka, ini jelas akan berdampak pada peringkat artikel kita di SERP, yang tentu saja akan menurun.

(Gbr. 1) Penyebab dan Cara Mengatasi Pengunjung Blog Yang Turun Drastis

Diatas adalah keluhan dari teman saya yang mengatakan akhir akhir ini kunjungan di blog dia mengalami penurunan, tidak jelas juga apa masalahnya

(Gbr. 2) Penyebab dan Cara Mengatasi Pengunjung Blog Yang Turun Drastis

Nah, yang diatas ini yang lebih parah, tanpa ampun blog teman saya dihapus oleh Google, setelah saya tanya tanya ternyata penyebabnya adalah terlalu sering menggunakan bot untuk mencari backlink

Dari kedua gambar diatas, saya menangkapnya kedua blog teman saya tersebut, melanggar aturan google tentang backlink, walaupun di blog teman saya yang pertama (pengunjung turun) belum pasti apa penyebabnya, tapi menurut pantauan saya memang disebabkan unatural dan kualitas backlink yang rendah (baca : cek kualitas backlink & cara mendapatkan backlink berkualitas dengan scraper)

Jika kita selalu bermain aman, atau tidak over dalam mencari backlink, dijamin kita tidak akan mendapatkan penalty dari google, dan hasilnya pengunjung blog pun akan meningkat.

(Gbr. 3) Penyebab dan Cara Mengatasi Pengunjung Blog Yang Turun Drastis

Jika disimpulkan untuk mengatasi pengunjung blog yang turun secara dratis, cara pertama adalah dengan mengecek terlebih dahulu kualitas backlink yang Anda miliki, apakah penyebab pengunjung turun akibat tekena punishment / penalty dari unatural backlink atau tidak, jika iya Anda bisa membaca solusinya di Cara Ampuh Untuk Keluar Dari Penalti Google
Jika sudah clear lanjut optimasi blog Anda dengan backlink yang sewajarnya saja, dan pastikan selalu mencari backlink dari blog atau situs ber authorithy tinggi, sebagai contoh adalah youtube.

Rangkuman

Penyebab Pengunjung Blog Yang Turun Drastis :
  • Terlalu Banyak BackLink dalam Waktu Singkat
  • Mendapat BackLink dari Blog dengan Authorithy rendah
  • Over Optimasi Keyword (artikel kena depak)

Cara Mengatasi Pengunjung Blog Yang Turun Drastis :
  • Disavow BadLink melalui Webmaster Tool
  • Pertahankan Keyword Density di kisaran 7 - 10%
  • Cari BackLink hanya dari Blog ber Authorithy Tinggi

Sampai disini dulu pembahasan mengenai Penyebab dan Cara Mengatasi Pengunjung Blog Yang Turun, jika ada pertanyaan silahkan tanyakan saja melalui kolom komentar, akan saya bantu jawab sebisa saya, akhir kata saya ucapkan terimakasih banyak telah bersedia membaca artikel cupu ini.

2 komentar:

TUKANG SEO. Diberdayakan oleh Blogger.