Kenapa saya memilih OSE ? karena pada dasarnya OSE ini memiliki kemiripan dengan Google PageRank, yaitu Domain Authority.
Sedikit membingungkan memang ? atau mudahnya akan saya buat tabel seperti ini :
Penerbit | Julukan | Alat |
Pagerank | PageRank Checker | |
Moz | Domain Authority | OSE |
Sudah lumayan jelas kan ? intinya PageRank = Domain Authority.
Namun bedanya, hanya pada besaran Angkanya, kalau :
▪ Page Rank › Maksimal 10
▪ Domain Autority › Maksimal 100
Selanjutnya kita akan membahas Fitur-fitur apa saja yang ada di Open Site Explorer ini.
Namun, langkah pertama yang harus Anda lakukan adalah mengunjungi situs resminya yang beralamatkan di opensiteexplorer.com, dan masukan nama Blog Anda disitu.
Setelah memasukkan nama Blog di kotak penelusuran, Nantinya akan disuguhkan berbagai data mengenai Blog Anda.
- Domain Authority
Domain Authority ini menggambarkan kekuatan atau Niche pada suatu Blog (secara keseluruhan, baik sub domain maupun main domain), semakin kuat niche pada Blog Anda maka semakin tinggi pula skor yang akan Anda dapat, dan bukan hal yang mustahil untuk mendapatkan skor 100, dan syukurlah blog Berguru SEO ini mendapat skor 95 ( 70 - 80 : Standar, 80 - 90 : Sedikit Diatas Rata-rata, 90 - 100 : Diatas Rata-rata). - Page Authority
Untuk Page Authority sendiri sebenarnya tidak jauh berbeda dengan Domain Authority, hanya berbeda pada aspek yang dinilai. Jika Domain Authority dominan ke Niche, maka untuk Page Authority lebih dominan pada Kualitas dan Kuantitas Artikel itu sendiri, jadi untuk mendapatkan skor diatas 50 saja sangat sulit. - Linking Root Domain
Dari namanya saja pasti Anda sudah faham apa maksud dari data tersebut. Yap jumlah Inter Link atau Link yang berasal dari Blog kita dan mengarah ke Blog kita juga (backlink tidak termasuk). - Total Link
Dari namanya saja Total, jadi bisa dipastikan ini adalah jumlah dari semua link. Mulai dari Link In (backlink) hingga Inter Link.
Selanjutnya kita masuk pada Fitur apa saja yang ada pada Open Site Explorer.
- Inbound Links
Inbound Links atau lebih akrab dipanggil BackLink. Mungkin ini akan berbeda dengan yang ada di Alexa Rank. Karena memang beda penghitungan. Alexa menghitung semua Link, sementara OSE lebih memilah-milah artinya tidak semua Anchor Text yang mengarah ke Blog kita dianggap BackLink. - Top Page
Top Page adalah Halaman di Blog Anda yang memiliki skor Page Authority paling tinggi (paling berkualitas). - Linking Domain
Hampir sama dengan Inbound Links, namun pada fitur ini hanya akan ditampilkan Domain yang memberi backlink, dan bukan menunjukan halaman dari mana asal backlink tersebut. - Anchor Text
Pada Fitur ini berisi Nama dari setiap Hyper Link yang Anda buat - Compare Link Metrics
Ada banyak data, dan tidak mungkin saya jelaskan satu-satu. Mungkin satu saja yaitu Linking C Blocks. Ini maksudnya adalah BackLink yang dicekal, karena tidak ada korelasinya (kesamaan niche) sama sekali dengan Blog Anda. - Advanced Report
Ini akan menampilkan data-data penting mengenai Blog Anda. Silahkan dicoba sendiri ya, hehe. - Just-Discovered
Tidak jauh berbeda dengan Inbound Link, namun dilengkapi dengan Date Discovered (UTC) atau kapan Link tersebut diterbitkan (ditanam).
Catatan : Beberapa fitur di Open SIte Explorer mengharuskan Anda untuk Log-In salah satunya Social SHare
Ternyata sudah panjang juga, nah jika Anda tertarik untuk meningkatkan Page atau Domain Authority, tidak ada salahnya Anda membaca Tips singkat Menigkatkan Page dan Domain Authorithy.
Saya rasa cukup sekian acara Kupas Tuntas : Open Site Explorer-nya, saya ucapkan selamat mencoba dan semoga sukses.
0 komentar:
Posting Komentar